Manusia jika badan mengalami pegal-pegal, capek kelelahan atau ingin kuat staminanya minum jamu, begitupun dengan burung merpati tinggian. Dengan diberikan jamu akan mendongkrak stamina burung merpati dan menghilangkan capek kelelahan setelah latihan, Langkah-langkah meracik jamu sebagai berikut:
- Madu alam murni 10 sendok makan (madu klanceng kalau bisa)
- Kunyit 300 gram
- Kencur 150 gram
- Ubi rumput teki 5 buah
- Kuning telor entok / bebek / ayam kampung 3 butir
- Temu kunci 1 ujung jempol
- Sarang burung walet (tidak wajib jika ada lebih baik)
- Taruh madu dalam mangkok kemudian masukkan kuning telor sambil diaduk sampai terlihat mengental (jika selama diaduk tidak mengental, bisa dipastikan madu yang dipakai bukan madu murni tetapi madu palsu)
- Kunyit, kencur, dan temu kunci dibakar kemudian ditumbuk atau diparut sampai halus
- Masukkan kunyit, kencur dan temu kunci yang sudah dihaluskan tadi ke dalam mangkok yang berisi adonan tadi kemudian campurkan sampai adonan rata dan mengental
- Jemur adonan diterik matahari sampai terlihat setengah kering
- Setelah setengah kering angkat dan buat adonan tadi seperti butiran pil
- Ketika semua adonan sudah jadi butiran pil saatnya jemur kembali sampai kering
- Jamu burung merpati tinggian sudah jadi
- Berikan 1 butir jamu dengan jangka waktu 2-3 hari
- Ketika burung sedang dilatih diberikan setiap malam
- Selain jamu, ada asupan yang perlu diberikan seminggu sekali :
- Minyak ikan
- Vitamin A
- Vitamin B
- Vitamin C
Itulah cara meracik jamu yang bisa saya jabarkan, semoga merpati tinggian kalian bisa ngolong terus dengan stamina yang tetap terjaga.